Sumbawa NTB - Personel Polsek Alas Polres Sumbawa Polda NTB yang dipimpin langsung oleh KPSK 3 Aipda Yudianto bersama 5 anggota intens melaksanakan giat Patroli Blue Light di seputaran wilayah Kecamatan Alas.
Patroli blue light malam ini, minggu (15/5/22) dilaksanakan di seputaran kota Alas, kemudian menyusuri Desa Baru, Luar, Juran Alas, Kalimango, dan Desa Lab Alas dengan menggunakan Randis patroli Ford Ranger dalam rangka mencegah pelaku Curat, Curas, Curanmor (3C), aksi premanisme, balap liar dan miras di wilayah hukum Polsek Alas.
Kapolsek Alas AKP Djoko RS Gatot saat dikonfirmasi mengatakan, patroli blue light ini dilaksanakan secara rutin, untuk menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Alas, agar situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
"Dengan menggiatkan Patroli Blue Light ini, wujud nyata upaya Polri khususnya Polsek Alas dalam memelihara Kamtibmas guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif, " ucap AKP Gatot.
Tidak hanya itu, personel Polsek Alas juga tetap melakukan himbauan serta edukasi kepada anak-anak remaja yang sedang nongktong dan masyarakat terkait kamtibmas dan penerapan protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran Covid-19 lebih luas.
"Selain memelihara kamtibmas, kita juga mengedukasi masyarakat untuk selalu tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, " tandasnya.(Adb)